Tahukah Anda Rumah Adat Tongkonan Berasal Dari Provinsi Apa?

9578 views

Rumah adat tongkonan berasal dari - Rumah adat merupakan salah satu ciri khas yang di miliki oleh setiap daerah di Indonesia, salah satu contohnya adalah rumah adat tongkonan. Tahukah anda bahwasannya rumah adat Tongkonan berasal dari provinsi sulawesi selatan?

Nah jika anda belum mengetahui mengenai seluk beluk dan macam rumah adat tongkonan di Toraja dan anda ingin mempelajarinya, berikut kami jelaskan mengenai filosofi dan beragam jenis bangunannya yang perlu anda ketahui.

Rumah adat tongkonan dulunya merupakan tempat tinggal masyarakat Toraja yang jika di perhatikan rumah ini memiliki ciri khas yaitu terbentuk dari tiga bagian struktur bangunan yang berbeda. Selain itu rumah adat ini juga sangat di kenal dengan ke unikan dan keindahan pada bagian atapnya.

Filosofi dan Fungsi dari Rumah Adat Tongkonan.

  • Seperti yang kita semua ketahui bahwasannya pada setiap rumah adat yang ada di Indonesia memiliki ciri khas dan keunikannya masing-masing. Dan rumah adat Tongkonan ini di bangun berdasarkan filosofi kehidupan dari ajaran Aluk Todolo. Filosofi ini berbunyikan bahwasannya rumat adat yang di bangun ini harus memiliki makna yang tersirat untuk masyarakat Toraja.
  • Sedangkan untuk fungsi dari rumah adat Tongkonan saat ini sudah tidak di gunakan sebagai rumah tinggal  masyarakat Toraja, karena meraka yang awalnya menempati rumah adat tersebut sudah banyak yang membangun tempat tinggalnya sendiri. Padahal dulunya rumah adat tongkonan ini menjadi pusat budaya, religi, bahkan menjadi lumbung padi bagi masyarakat Toraja. Maka dari itulah warga Toraja masih mensakralkan rumah Tongkonan hingga saat ini.

Ciri Khas Rumah Adat Tongkonan.

  • Rumah Berbentuk Pohon Pipit.

Salah satu ciri khas rumah adat Tongkonan adalah rumahnya yang berbentuk pohon pipit. Yang di maksut rumah berbentuk pohon pipit ini adalah rumah yang di bangun di atas pohon dan di buat dengan menggunakan ranting kayu yang di letakkan di dahan yang memiliki ukuran besar serta memiliki atap yang di buat dari rumput dan di bentuk bundar seperti sarang burung pipit.

  • Patung Kepala Kerbau.

Ciri khas yang paling unik dari rumah adat Tongkonan ini adalah pada bagian atas rumahnya di pasangkan patung kepala kerbau. Ada tiga jenis kepala kerbau yang biasa di gunakan untuk membuat rumat adat Tongkonan, yaitu: kerbau hitam, kerbau belang (kerbau bule) dan kerbau putih.

Selain patung kepala kerbau, biasanya ada juga yang menambahkan patung kepala naga atau kepala ayan. Hal tersebut menjadi tanda bahwasannya pemilik rumah tersebut merupakan orang yang di tuakan.

  • Bentuk Atap Seperti Perahu.

Salah satu ciri khas yang bisa membedakan rumah adat Tongkonan dengan rumah adat yang lain adalah atapnya yang berbentuk perahu. Bentuk atap ini di buat sedemikian rupa dan bertujuan untuk mengingatkan kepada masyarakat Toraja bahwasannya para leluhur terdahulu menggunakan perahu untuk bisa sampai di pulau Sulawesi ini.

  • Terbuat dari Empat Warna Dasar.

Rumah adat Tongkonan terbuat dari empat warna dasar yaitu:

  • Merah yang artinya darah yang melambangkan kehidupan manusia.
  • Putih yang berarti tulang yang bersih dan suci
  • Kuning yang memiliki arti anugerah dari yang Maha Kuasa.
  • Selanjutnya adalah warna hitam yang memiliki arti kematian.
  • Terbuat dari Bahan Material yang Unik.

Rumah adat Tongkonan berasal dari Sulawesi ini merupakan rumah adat yang memiliki ciri khas yang sangat unik, umumnya rumah adat ini di bangun dengan menghadap ke arah timur laut pada tanah yang berukuran besar. Struktur bangunan dari rumah adat ini terlihat sangat besar di hagian luarnya, tetapi bagian dalam rumah adat tongkonan ini ternyata jauh lebih kecil.

Rumah Adat Tongkonan Berdasarkan Jenisnya.

Rumah adat Tongkonan mempunyai tiga jenis rumah yang berbeda, dalam setiap pembuatan rumah adat Tongkonan di sesuaikan dengan peranan penting dari pemimpin daerah tersebut. Berikut adalah tiga jenis rumah adat yang perlu ada ketahui.

  • Tongkonan Pakamberan.

Tongkonan Pakamberan merupakan rumah adat Tongkonan di Toraja yang di buat khusus untuk keluarga yang mempunyai otoritas tinggi, rumah adat ini juga di gunakan oleh penguasa untuk mengatur kepemimpinan atau pemerintahan adat yang ada di sana.

  • Tongkonan batu A’riri.

Rumah adat Tongkonan selanjutnya adalah Batu A’riri, rumah ini di peruntukkan kepada masyarakat biasa yang sedang membutuhkan tempat tinggal. Rumah adat jenis ini ukurannya sendikit lebih kecil dari pada rumah adat Tongkonan lainnya.

  • Tongkonan Layuk.

Rumah adat Tongkonan Layuk merupakan rumah adat yang pertama kali digunakan sebagai tempat melakukan pemerintahan dan kepemimpinan yang tertata sesuai dengan peraturan yang ada. Rumah adat Tongkonan layuk ini juga digunakan sebagai simbol masyarakat Toraja untuk mengingat leluhur yang terdahulu.

Itulah sedikit penjelasan mengenai folosofi dan juga jenis rumah adat tongkonan yang bisa anda ketahui. Dengan artikel ini pastinya anda sudah paham dan sudah tidak bertanya-tanya lagi kan mengenai rumah adat Tongkonan berasal dari mana? Sekian informasi yang bisa kami sampaikan, semoga bermanfaat dan Terimakasih.

Gambar rumah adat tongkonan berasal dari:

rumah adat tongkonan berasal dari
rumah adat tongkonan berasal dari
rumah adat tongkonan berasal dari
rumah adat tongkonan berasal dari
rumah adat tongkonan berasal dari
rumah adat tongkonan berasal dari

Incoming Search: rumah tongkonan berasal dari, rumah tongkonan berasal dari, rumah adat toraja berasal dari, rumah toraja berasal dari, rumah tongkonan dan senjata mandau berasal dari daerah, miniatur tongkonan berasal dari

Tags: #adat tongkonan #miniatur tongkonan berasal dari #penjelasan rumah adat tongkonan #rumah adat masyarakat toraja #rumah adat tongkonan dari provinsi #rumah adat toraja atapnya melengkung menyerupai perahu #rumah adat toraja berasal dari #rumah suku toraja #rumah tongkonan berasal dari #rumah tongkonan dan senjata mandau berasal dari daerah #rumah toraja berasal dari #tongkonan adalah rumah adat dari daerah #tongkonan berasal dari #ukiran toraja dan maknanya

Leave a reply "Tahukah Anda Rumah Adat Tongkonan Berasal Dari Provinsi Apa?"

Author: 
author
I'm a writer